Orang Indonesia Dapat Membeli Mobil, Jokowi: Macet di Hampir Semua Kota

by -200 Views

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan hampir seluruh kota di Jawa mengalami kemacetan. Menurutnya hal ini disebabkan orang berduit yang memilih menggunakan kendaraan pribadi ketimbang transportasi umum. Hal ini diungkapkan Jokowi ketika meresmikan Terminal Pakupatan Tipe A, Serang, Banten, Senin (8/1/2024), bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.

“Kalau kita lihat sekarang ini hampir di semua kota utamanya kota-kota yang ada di Jawa macet. Ada yang sudah macetnya parah, ada yang macetnya sedeng, ada juga yang baru mulai macet tapi macet,” kata Jokowi dalam sambutan.

“Kenapa? karena orang hampir semuanya begitu memiliki kekuatan ekonomi, finansial langsung yang dibeli mobil, yang dibeli sepeda motor. Semuanya menggunakan kendaraan pribadi dan meninggalkan transportasi umum, transportasi masal,” sambungnya.

Sehingga pemerintah terus mendorong pembangunan infrastruktur transportasi umum, seperti di Jakarta pembangunan kereta bawah tanah (MRT), juga kereta layang ringan (LRT), kereta rel listrik, Transjakarta. Sehingga masyarakat berpindah menggunakan transportasi umum.

“Dalam kesempatan itu ia juga mengapresiasi revitalisasi pembangunan terminal Pakupatan di Serang, Banten. Namun ia berpesan agar pembangunan ataupun perbaikan terminal. “Juga meninggalkan image bahwa terminal tidak aman, terminal tempatnya preman, nggak. Harus dibalik bahwa terminal itu tempat yang nyaman, pelayanannya baik, dan juga mendorong usaha-usaha kecil, usaha menengah untuk juga bisa memperdagangkan produknya,” kata Jokowi.